Sabtu, 16 April 2011

Dua Gurita Peramal Ramaikan El Clasico

0 komentar
F: Gurita peramal (daylife)Fenomena gurita peramal pernah mencuat saat gelaran Piala Dunia 2010 lalu. Kini ada dua gurita lagi yang dipertontonkan jelang laga E Clasico antara Real Madrid melawan Barcelona. Uniknya, dua gurita itu diberi nama Iker dan Iniesta.

Dua gurita dengan bobot besar tersebut dipajang di akuarium. Iker yang diambil dari nama depan kiper Real Madrid Iker Casillas, memiliki bobot 16 kilogram, memprediksi hasil pertandingan akan imbang.

Sementara seekor lagi Iniesta, yang diambil dari nama gelandang Barcelona Andres Iniesta, dengan bobot 15 kilogram, ternyata memilih Real Madrid sebagai pemenang pertandingan.

Keduanya kini hidup di Sealife Aquarium, di Benalmadena. Kedua binatang laut ini ditempatkan dalam dua kotak yang di bawahnya ditaruh logo kedua klub, Real Madrid dan Barcelona.

Saat Piala Dunia 2010, gurita besar bernama Paul yang berasal dari Jerman dengan jitu menebak semua hasil pertandingan. Paul juga menunjuk Spanyol sebagai juara dunia sebelum laga final, dan tebakannya ternyata benar setelah Spanyol sukses mengalahkan Belanda 1-0. Sayang, Paul sudah mati pada 26 Oktober 2010 lalu.

Comments

0 comments to "Dua Gurita Peramal Ramaikan El Clasico"

Posting Komentar

silahkan masukan keritikan nya, karena bagi saya kritik ada keripik

 

Copyright 2008 All Rights Reserved Revolution Two Church theme by Brian Gardner Converted into Blogger Template by Bloganol dot com